Pj Wali Kota Asripan Nani dan Ketua DWP Provinsi Sulut Hadiri Hari Raya Ketupat di Kelurahan Upai

Kotamobagu603 Dilihat

KOTAMOBAGU – Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani M. Si bersama ketua TP PKK

Siti Fatmah Fitriana Nani Buhang, S.E, dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sulut Christiani B.I.M. Kepel Soputan, S.E menghadiri perayaan Hari Raya Ketupat. Rabu, 17 April 2024 di Kelurahan Upai, Kecamatan Kotamobagu Utara.

Dalam perayaan yang diselenggarakan untuk pertama kalinya ini, Pj. Wali Kota mengucapkan rasa syukur atas pelaksanaan kegiatan ini.

“Terima kasih kepada masyarakat dan Lurah yang melaksanakan kegiatan ini. Mudah-mudahan kegiatan ini berkelanjutan di tahun-tahun yang akan datang,” ucapnya.

Dirinya juga menyampaikan ucapan Selamat Idul Fitri 1445 Hijriah, serta memohon maaf lahir dan batin kepada semua yang hadir. “Saling baku-baku bae, saling baku-baku sayang, dan saling baku-baku inga, Mototompiaan, Mototabian bo Mototanoban, itulah Moto yang selalu kita junjung untuk selama-lamanya,” tambahnya.

Selain menghadiri acara utama, Pj. Wali Kota beserta rombongan juga turut mengunjungi sejumlah kediaman warga untuk menyampaikan ucapan Selamat Idul Fitri 1445 Hijriah secara langsung. Kehadiran mereka semakin memeriahkan suasana dan memberikan kebahagiaan bagi masyarakat Kelurahan Upai.

Acara tersebut juga dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, agama, dan adat, serta para pejabat terkait seperti Ketua DWP Provinsi Sulawesi Utara, para asisten, para pimpinan OPD, Camat Kotamobagu Utara, Kapolsek Kotamobagu Utara, Lurah Upai, dan lainnya.

Perayaan Hari Raya Ketupat di Kelurahan Upai ini tidak hanya menjadi momen kebersamaan dan kegembiraan, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga serta meningkatkan kebersamaan dalam berbagai kegiatan keagamaan dan sosial di masa yang akan datang.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.