Hadapi Akreditas Akhir Tahun, 4 Hari Digelar Simulasi Akeditas RSUD Kotamobagu

Kotamobagu401 Dilihat
RSUD Kotamobagu mendapatkan jadwal selama 4 hari untuk proses simulasi akreditas

KOTAMOBAGU POST – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kotamobagu, mendapatkan jadwal selama 4 hari digelarnya pembimbingan menuju Rumah Sakit Umum yang professional dan mengutamakan keselamatan pasiennya.

Menurut Plt.Direktur RSUD Kotamobagu, Dokter dr.Diana Sandra Pontoh, digelar selama 4 hari yakni tanggal 09 hingga 12 September 2019, dipimpin oleh Ketua Tim DR Zainal Abidin SP, THT.

“Selama 4 hari digelar simulasi akreditas. Intinya dalam pelaksanaan simulasi akreditasi ini, adalah untuk pembimbingan semua aspek menyangkut administrasi, fasilitas dan penanganan pelayanan pasien,” kata dr.Sandra, menjawab pertanyaan Kotamobagu Post, Rabu (11/09/2019).

Dikatakan, seluruh Tim Akreditas melakukan simulasi akreditas disemua bangunan dan semua tempat pelayanan pasien.

“Hari terakhir nanti, (besok : Kamis 12/09/2019), dilakukan survey akreditas hingga ke ruangan pasien. Tentu sangat penting sekali proses simulasi akreditas ini,” tambahnya.

Senada hal itu, Kepala Bagian Umum RSUD Kotamobagu, Yusrin Mantali kepada Kotamobagu Post menyatakan, proses simulasi akreditas ini adalah bagian dari Persiapan menghadapai akreditas yang akan digelar pada akhir tahun 2019 ini.

“Pelaksanaan simulasi akreditas ini memang dititik beratkan pada pembimbingan dan terutama aspek penanganan pelayanan keselamatan pasien. Tentu akan menjadi motivasi bagi managemen RSUD untuk menghadapi proses akreditas akhir tahun 2019 ini,” tambah Yusrin. (audie kerap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.