O2SN Tingkat Kotamobagu Dibuka Resmi

Kotamobagu938 Dilihat
O2SN Tahun 2018 tingkat Kota Kotamobagu dibuka resmi (foto : uci)

KOTAMOBAGU POST –  Pemerintah Kotamobagu tengah mempersiapkan siswa dan siswi) untuk berkompetisi menuju Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Tahun 2018.

Hal ini ditandai dengan dibuka resminya O2SN oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Tonni Ponongoa, (17/04/2018), ikut dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kotamobagu, Dra Rukmi Simbala MAP, bertempat dilapangan Motoboi Kecil Kecamatan Kotamobagu Selatan.

Dalam sambutannya, Kepala Dispora Tonni Ponongoa mengatakan, cabang olahraga yang akan dipertandingakan yakni  renang, bulu tangkis, karate, pencak silat, atletik, catur, Turut dihadiri.

“Ada 74 Sekolah Dasar (SD) Negeri/ Swasta yang telah melalui seleksi di 4 Kecamatan Kotamobagu, serta 18 SMP/Mts Negeri/Swasta. O2SN ini akan dilaksanakan mulai 17 hingga 19 April,” kata Ponongoa.

Menurutnya, Kota Kotamobagu pada Kejurprov Tahun 2017 lalu, telah mencatat prestasi cukup membanggakan, yakni menjadi peringkat ke-5 dari 15 Kabupaten Kota di Provinsi Sulawesi Utara.

Dia berharap, dengan prestasi tersebut akan memberikan dorongan bagi seluruh siswa dan siswi yang akan ikut 02SN untuk mencetak prestasi dan mampu berkompetisi hingga tingkat O2SN tingkaty Nasional. (tim kpc/diskominfo kk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.