KOTAMOBAGU POST – PT PLN kembali meluncurkan program untuk membantu sector Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM) meluncurkan diskon 75 persen tambah daya dan pasang baru.
Pemberian diskon tersebut dalam rangka Hari Pelanggan Nasional (HPN) Tahun 2020 yang sebelumnya sukses dengan tambah daya super wow dimomentum kemerdekaan RI ke-75.
Manager PLN UP3 Kotamobagu Meyrina Turambi mengatakan, saat ini adalah kesempatan bagi pelanggan yang akan melakukan tambah daya atau pemasangan baru karena, PLN masih memberikan keringanan biaya penyambungan dan tambah daya di Hari Pelanggan Nasional 2020.
Adapun keringanan ini adalah promo untuk memberdayakan dan menumbuhkan kegiatan ekonomi bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menegah (IKM).
Program ini juga memberikan keringanan bagi pelanggan golongan tarif bisnis dan Industri tegangan rendah mulai dari daya 450 VA sampai dengan daya 13.200 VA dengan pilihan daya akhir sampai dengan daya 16.500 VA. Kesempatan mulai sejak 4 September 2020 hingga 3 Oktober 2020.
Bagi pelanggan yang ingin menikmati promo Super Merdeka UMKM/IKM dapat menghubungi PLN melalui Contact Center PLN 123, akses aplikasi PLN MOBILE, serta melalui Kantor Unit Layanan Pelanggan PLN terdekat.
“Ini masih ada kesempatan hingga tanggal 3 oktober 2020, tunggu apa lagi ayo buruan dan daftar dan manfaatkan kesempatan ini sekarang juga,” ujarnya. (*/tim kpc)