Dinas Pariwisata Kotamobagu Data Situs Bersejarah

Kotamobagu2983 Dilihat
Kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Kotamobagu

KOTAMOBAGU POST – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Kotmaobagu akan melakukan pendataan semua situs bersejarah yang ada di Kota Kotamobagu.

Menurut Kabid Kebudayaan, Thelma Ololah, pendataan seluruh situs sejarah akan masuk dalam program pengelolaan destinasi wisata.

“Selain itu tujuannya untuk merawat dan melestarikan situs sejarah dan budaya yang menjadi aset kebudayaan masa lalu daerah kita,” ungkap Ololah.

Diakuinya banyak situs sejarah dan budaya yang belum terungkap karena di Kotamobagu sendiri masih banyak peninggalan kerajaan Bolaang Mongondow pada masa lampau. (pbmr/rus/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.