KOTAMOBAGU POST, BOLMUT – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Bolangitang Barat bekerjasama dengan Puskesmas Ollot menggelar khitanan masal bagi anak-anak kurang mampu bertempat di Balai Desa Ollot. Rabu (30/09/2020).
Ketua PAC. GP Ansor Bolangitang Barat Sahabat Ridwan Ege kepada Kotamobagupost.com mengatakan bahwa kegiatan khitanan masal ini, merupakan program pbidang sosial dan kesehatan yang melibatkan pihak Puskesmas Ollot, yang diperuntukkan khususnya bagi anak-anak dari keluarga yang kurang mampu diwilayah Desa Ollot Bersatu dan Desa Paku Bersatu dengan mengangkat tema “Membangun Kesehatan dan Kekompakan Sosial”.
“Kali ini untuk pesertanya masih kita batasi 30 peserta mengingat masih dalam suasana Pandemi Covid-19, akan tetapi yang mendaftarkan dirinya dan mengikuti kegiatan ini hanya 9 orang yang didampingi oleh orang tuanya masing-masing”. Ujar Ege.
Ege juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua pihak yang ikut mensukseskan kegiatan khitanan masal khususnya kepada Puskesmas Ollot.
Kepala Puskesmas Ollot Juni M. Djenaan sangat mengapresiasi inisiatif dari GP. Ansor khususnya yang ada di Kecamatan Bolangitang Barat dengan terlaksananya kegiatan khitanan masal yang melibatkan pihak Puskesmas Ollot.
“Semoga kegiatan-kegiatan seperti ini tidak hanya sampai disini akan tetapi terus berkelanjutan yang diperuntukkan khususnya bagi keluarga kurang mampu yang ada di Kabupaten Bolmong Utara. Mengingat, khitanan bagi anak laki-laki selain baik untuk kesehatan juga sangat dianjurkan dalam sudut pandang agama”. Pungkasnya.
Turut hadir Camat Bolangitang Barat Supriadi Goma, Ketua GP. Ansor Kabupaten Bolmong Utara Sahabat Donal Lamunte. (Fahrudin)