Pj Bupati Limi Mokodompit Ajak Warga Merajut Silaturahmi dalam Safari Ramadhan di Desa Mopusi

Bolmong1761 Dilihat

KOTAMOBAGUPOST.COM,Bolmong – Hari ini, Selasa 19 Maret 2024, Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), Ir Limi Mokodompit MM, kembali memimpin Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong dalam kegiatan safari Ramadhan yang dilaksanakan di Desa Mopusi, Kecamatan Lolayan.

Kehadiran Pj Bupati dan jajaran Pemkab Bolmong disambut dengan hangat oleh seluruh jajaran pemerintah kecamatan dan desa, serta masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Bupati Bolmong, Limi Mokodompit, menyatakan bahwa pelaksanaan safari Ramadhan tahun ini merupakan ajang untuk mempererat tali silaturahmi antara masyarakat dan pemerintah daerah.

“Saya atas nama pribadi dan mewakili pemerintah daerah mengucapkan terima kasih atas kesempatan ini. Melalui momen Ramadhan ini, kami dapat bersama-sama menjalankan ibadah dan mempererat hubungan dengan masyarakat,” ujarnya.

Limi Mokodompit juga menekankan pentingnya peran pemerintah dalam menjaga keutuhan dan keselamatan rakyat. “Sebagai pemerintah, kami berkewajiban untuk menyelamatkan rakyat dan menjadi pemimpin yang terjun langsung dalam masyarakat,” katanya.

Selain itu, dirinya juga mengapresiasi partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Pemilu 2024 yang berlangsung dengan aman dan lancar. “Pelaksanaan Pemilu adalah bagian dari demokrasi. Meskipun terdapat perbedaan pandangan politik, tujuan kita tetap sama, yaitu memajukan bangsa dan negara,” tambahnya.

Dalam menghadapi perbedaan politik pasca-Pemilu, Limi Mokodompit mengajak seluruh warga untuk merajut kembali silaturahmi dan persaudaraan.

“Mari kita bersatu kembali dan tidak biarkan perbedaan pilihan politik memecah belah persatuan kita,” tandasnya.

Diketahui, Pj Bupati dan jajaran Pemkab Bolmong juga menggelar buka puasa bersama desa Mopusi dan menyerahkan bantuan kepada sejumlah anak yatim, Imam dan pegawai Syar’i.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.