Kadis Perhubungan Sulut bersama rombongan didampingi sekretaris Dihub Bolmong saat kunjungan ke kabupaten BolmongKOTAMOBAGU POST, BOLMONG –
KOTAMOBAGU POST, BOLMONG – Pemerintah provinsi Sulut mengaku akan terus mendorong percepatan pembangunan Bandar Udara Loloda yang ada di kabupaten Bolmong hingga bisa secepatnya selesai.
“ Komitmen bapak Olly sebagai Gubernur Sulut kemarin sebelum cuti, sangat jelas. bahwa pemerintah provinsi sulut akan terus membantu dan mensuport pembangunan bandara di kabupaten Bolmong hingga pembangunannya selesai,” Tutur Kadis Perhubungan Sulut Lynda Watania saat lakukan kunjungan ke kabupaten Bolmong, Kamis (05/11/2020).
Ia mengakui, pemerintah Provinsi menaruh harapan besar dibangunnya bandara dikabupaten Bolmong ini, yakni dengan bisa meningkatnya pertumbuhan ekonomi di daerah sekaligus dapat menciptakan lapangan pekerjaan untuk masyarakat.
Selain itu, kata Kadis akan mempermuda transportasi bukan hanya bisa lewat darat laut tapi juga udara dengan begitu akan lebih mempermuda investor datang ke daerah.
“Pemerintah Provinsi sudah melihat bahwa potensi investasi di BMR cukup baik terutama dengan adanya KIMONG oleh pemerintah Bolmong, sehingga sangat tepat kalau dibangun bandara untuk memperlancar kedatangan investor,” Terangnya.
Dengan demikian maka pemerintah provinsi bersama dengan Bupati Bolmong Yasti S Mokoagow akan terus berjuang bersama untuk pembangunan Bandar Udara ini.
“ Ini dikarenakan karena melihat kebutuhan warga di wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR), karena bapak olly menyadari ini merupakan salah satu kebutuhan masyarakat guna peningkatan perekonomian warga,” kata kadis.
Ditambahkannya juga, pembangunan Bandar Udara ini, merupakan salah satu prioritas pemerintah daerah Sulut di sektor perhubungan untuk daerah-daerah perbatasan.
Sekretaris Dishub Bolmong Zulfadhli Binol menambahkan, bahwa pengerjaan Bandara Loloda Mokoagow terus berjalan.
Lanjutnya, Bandara Lolak nantinya ditargetkan menjadi bandara internasional. Runwaynya saja bakal memiliki panjang 3000 kilometer.
Untuk pembangunan runway atau landasan pacu saat ini masih pengerjaan tanah sepanjang 1600 meter dengan anggaran APBN Tahun 2020 sebesar 15 Miliar.
“Pembangunan Bandar Udara ini sudah masuk dalam Renstra Kemenhub, dan ini adalah tahun ke tiga untuk pembangunan. Ucap Binol.
Adapun terkait dengan rencana percepatan pembangunan Bandar Udara Loloda ini yang direncanakan Bupati Bolaang Mongondow, Ibu Yasti S Mokoagow dengan mengusulkan permohonan anggaran sebesar 300 Miliar.
“Kalau dihitung totalnya mulai dari 2020 ini, Bandara Loloda itu masih membutuhkan 300 Miliar, ini sudah sampai pada tahap pembanguna terminal, apron, taxiway, hingga penyelesaian landasarn pacu,”Terang Binol.
Ditambahkannya, ada banyak hal yang jadi pertimbangan kenapa pembangunan Bandara ini harus segera diselesaikan, salah satunya juga untuk mendukung Kawasan Industri Bolmong (KIMONG). (samsu)