Pemkab Bolmong Siapkan 920 Tenaga Kesehatan Di Vaksin Covid 19

Bolmong1196 Dilihat

KOTAMOBAGU POST, BOLMONG – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bolmong, Erman Paputungan mengatakan tenaga kesehatan akan menjadi yang pertama penyuntikan vaksin Covid 19.

“ Saat vaksinasi Covid-19 tiba, Tenaga kesehatan yang akan menjadi prioritas untuk penyuntikan,” Terang Kadis, Rabu (6/1/2021).

Dia menjelaskan ada sebanyak 920 tenaga kesehatan di Kabupaten Bolaang yang akan menjadi sasaran pertama untuk penyntikan nanti.

“ Kita rencanakan penyuntikkan akan dimulai pada tanggal 14 Januari 2020 nanti,” Terangnya.

Menurut Erman, dipilihnya tenaga kesehatan sebagai yang pertama divaksin, selain sesuai protap, juga hendak meyakinkan masyarakat agar mau divaksin.

Ia mengimbau masyarakat untuk tidak mempolemikkan vaksin. Karena tujuan Vaksin, sebut dia, adalah untuk keselamatan warga Bolmong. (samsu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.