Walikota Tatong Bara : “Pemuda Harus Diberdayakan”

Kotamobagu498 Dilihat
Walikota Tatong Bara saat memberikan penghargaan disela peringatan sumpah pemuda ke 91 tahun 2019 (foto : ridwan k/kpc/2019)

KOTAMOBAGU POST – Momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-91 bertempat di lapangan Boki Hontinimbang, Walikota Kotamobagu Tatong Bara bicara soal program kepemudaan.

Menurut Tatong, pemerintah daerah selalu mensuport semua kegiatan organisasi kepemudaan seperti KNPI.

“Intervensi perlu ! Apalagi jumlah pemuda paling besar dari jumlah penduduk,” kata Walikota Kotamobagu, Tatong Bara Senin(28/10/2019)

Menurutnya, seluruh organisasi kepemudaan yang berada dalam wadah organisasi induk akan dilakukan intervensi oleh Pemerintah Daerah dalam rangka pemberdayaan pemuda.

“Intervensi pemerintah kepada anak dan pemuda tidak bisa tidak. Intervensi yang dilakukan berupa program bea siswa dan pemberdayaan,” ucapnya.

Pemkot Kotamobagu mencatat ada 6.700 anak memperoleh bea siswa melalui program anak asuh pada 2018 lalu. Hal ini membuktikan pemerintah kota peduli dengan permasalah pendidikan bagi anak usia sekolah. (ridwan/kpc/2019)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.