Pemkot Kotamobagu Gelar Kursus Menjahit Gratis 

Kotamobagu2048 Dilihat
Kursus pelatihan menjahit digelar oleh Pemerintah Kota Kotamobagu (foto : al/suara bmr)

KOTAMOBAGU POST – Pemerintah Kota Kotamobagu terus konsisten melaksanakan pemberdayaan ketrampilan, kali ini 25 warga Kotamobagu mendapat kursus gratis dibidang pelatihan menjahit.

Kursus menjahit gratis tersebut digelar oleh Dibas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kota Kotamobagu pada Selasa Selasa (20/03/2018).

Kepala Dinas Tenaga Kerja melalui Kepala Bidang; Idris Amparodo mengatakan, pelatihan tersebut dalam rangka menekan angka pengangguran.

“Pelatihan ini dilakukan secara gratis, untuk menekan angka pengangguran serta peningkatan ekonomi kususnya yang mengikuti pelatihan ini,” katanya kepada wartawan Suara BMR.

Dikatakan, usai pelatihan ini akan disusul pemberian bantuan bagi mereka yang sudah mempunyai kelompok di tiap Desa/Kelurahan.

“Jadi setelah pelatihan ini, mereka akan kembali ke masyarakat untuk membuat kelompok, kemudian dari Dinas kami akan memberikan bantuan mesin jahit dan alat-alat menjahit,” paparnya.

Ridwan Masloman yang menjadi Instruktur menjahit mengatakan; pelatihan ini dilakukan kurun 2 bulan.

“Ini baru dasar-dasar pelatihan, karena menyesuaikan dengan anggaran, yang sebelumnya dilakukan selama 3 Bulan, saat ini kita percepat menjadi dua bulan,” terangnya. (al/tim kpc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.