Unjuk Rasa Murid Dikantor Walikota, Tak Diketahui Komite Sekolah SDN 2 Gogagoman  

Kotamobagu1639 Dilihat
Dalang dibalik aksi unjuk rasa siswa SDN 2 Gogagoman di Kantor Walikota Kotamobagu umumnya dikecam masyarakat, karena melibatkan anak-anak yang masih polos sebagai alat politik adalah tindakan yang mencoreng citra pendidikan di Kota Kotamobagu

KOTAMOBAGU POST – Ketua Komite Sekolah Dasar Negeri 2 Gogagoman, Denny MB Mokodompit menegaskan, pengarahan aksi unjuk rasa yang melibatkan anak-anak cilik dari SDN 2 Gogagoman, sama sekali dilakukan tanpa sepengetahuan pihak Komite Sekolah.

Aksi demo melibatkan anak-anak yang juga sempat menjadi viral di medsos dan dikecam habis-habisan oleh netizen, menurut Ketua Komite Denni Mokodompit menyebut sebagai  aksi tersebut sebagai aksi liar dan dikecam keras oleh pihak Komite Sekolah.

Pihak Komite Sekolah SDN 2 Gogagoman, bahkan mencurigai adanya keterlibatan pihak-pihak oknum tertentu dalam memformulasi aksi demo anak-anak. Pihak Komite katanya, akan melakukan penelusuran akan fakta keterlibatan pihak pihak tertentu dan akan melaporkan masalah ini sesuai ketentuan yang berlaku.

Berikut Press Realis yang dikirim Ketua Komite SDN 2 Gogagoman, Denny MB.Mokodompit ke redaksi Kotamobagu Post ;

  1. Pergantian Kepala Sekolah SDN 1 Gogagoman, itu Hak Prerogatif Pemerintah Kota Kotamobagu (KK) melalui Diknas KK. Karenanya, Komite Sekolah Tidak Ada Intervensi terkait Pergantian Kepsek tersebut.
  2. Namun sangat disayangkan, karna Kepsek yg menggantikan pak Yudi Amirudin, adalah Mantan Kepsek SDN 1 Gogagoman yg pernah dilaporkan oleh Komite Sekolah kpd DPRD Kotamobagu, karena Tidak Mempertanggungjawabkan Dana BOS.
  3. Adanya gerakan sekira 5 orang mengatas-namakan Ortu Siswa yg memanfaatkan anak-anak  SD dlm demo Penolakan Pergantian Kepsek, itu Merupakan Gerakan liar tanpa sepengetahuan Komite Sekolah. Karenanya, Komite Sekolah mengecam gerakan tersebut, dan Akan Mengusut Otak Intelektual Dlm Demo untuk pertanggungjawaban sesuai ketentuan.
  4. Bahwa sejak pak Yudi Amirudin jadi Kepsek pd Agustus 2016 hingga hari ini, selama 3 Triwulan Penerimaan dan Penggunaan Dana BOS, Tidak dikoordinasikan alias disembunyikan kepada Komite Sekolah. Karenanya, Komite Sekolah sedang mempersiapkan Rapat Komite untuk Meminta Pertanggungjawaban Dana BOS yg akan digelar bulan ini, tapi Sudah Duluan digantikan. Meski Sudah Diganti, Komite Sekolah tetap Akan Menuntut Pertanggungjawaban Dana BOS kepada Guru Yudi, selaku Kepsek/penanggungjawab dan guru Siti Syamsudin selaku Bendahara dana BOS. (tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.