KOTAMOBAGU POST – Pemerintah dan masyarakat Kota Kotamobagu melaksanakan peringatan Hari Lahir (Harla) Pancasila Ke-72 melalui upacara pengibaran sang saka merah putih berlangsung di Alun-alun Boki Hontinimbang, dilaksanakan pagi kemarin (01/06/2017).
Upacara didahului dengan pembacaan putusan Presiden RI Nomor 24 Tahun 2016 oleh Kaban Kesbang Politik, Irianto Mokoginta, dihadiri langsung oleh Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara. Tampak hadir pula, Wakil Walikota KotamobaguDrs Jainudin Damopolii, Ketua DPRD Kota Kotamobagu Ahmat Sabir SE, Sekretaris Kota KotamobaguTahlis Galang SIP, Waka Polres Bolmong Kompol Apri Wibowo, Para Assisten Pemda Kota Kotamobagu, dan serta Para Kepala SKPD Bolmong.
Dalam upacara berlangsung tertib dan penuh hikmat yang mengangkat Thema “Saya Pancasila, Saya Indonesia”, bertindak sebagai inspektur upacara, yakni Komandan Kodim 1303 Bolmong, Letkol.Inf.Sampang Sihotang. Sementara itu, tampak Prajurit Kodim 1303 Bolmong dan peserta upacara dari instansi aparatur sipil dari lingkungan Pemkot Kotamobagu tampak tertib dan hikmat mengikuti Upacara Hari Kelahiran Pancasila kali ini.
“Kodrat bangsa Indonesia adalah dari sabang sampai merauke adalah keberagaman suku, Agama, Ras dan saat ini Ke-Bhinekaan kita sedang di uji,” kata Presiden RI, Joko Widodo melalui sambutan tertulis dibacakan oleh Letkol Sampang Sihotang, Dandim 1303 Bolmong.
Presiden juga mengingatkan masyarakat Kotamobagu, agar jaga perdamaian, jaga persatuan, dan jaga persaudaraan diantara kita. Mari kita saling bersikap santun, saling menghormati, saling toleran, dan saling membantu untuk kepentingan bangsa. Mari kita saling bahu membahu, bergotong royong demi kemajuan Indonesia.
“Dengan Pancasila Indonesia adalah harapan dan menjadi contoh buat mancanegara dalam keberagaman dan kebhinekaan, Tidak ada pilihan lain kecuali kita saling bahu membahu untuk kesatuan bangsa. Pemerintah akan bertindak tegas terhadap organisasi anti Pancasila termasuk penyebar paham komunis yang ingin merongrong Pancasila” kata Presiden.
“Selamat Hari Lahir Pancasila. Kita Indonesia, Kita Pancasila. Semua Anda Indonesia, Semua Anda Pancasila. Saya Indonesia, Saya Pancasila,” kata Dandim 1303 Letkol Sihotang, membacakan sambutan tertulis Presiden Joko Widodo. (advertorial)