KOTAMOBAGU POST – Tahun 2017, sebagai tahun investasi lebih didorong oleh Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara agar iklim investasi harus terbuka bagi investor dalam negeri.
Demikian diungkapkan Walikota Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, melalui para awak media belum lama ini.
“Sesuai dengan amanat Presiden Republik Indonesia pak Joko Widodo, untuk terus memprioritaskan Investor dalam negeri disetiap daerah guna untuk pengembangan ekonomi secara nasional,”Ujar Walikota Tatong Bara.
Dikatakan, investor yang menjadi bagian dari waralaba negeri akan di sambut positif di Kotamobagu, asalkan Waralaba kata Walikota tidak mengganggu usaha kecil menengah yang ada di daerah.
“Otomatis hal tersebut harus kita jalankan sebagai pemerintah Daerah, karena sudah menjadi amanat Presiden,” ungkapnya.