KOTAMOBAGU POST – Kluster acara keagamaan di Kabupaten Gowa, kembali mencatat satu orang lagi warga Kota Kotamobagu dinyatakan terjangkit Corona Disaese Virus (Covid 19).
Hal ini terungkap dalan konfrensi pers digelar oleh Tim gugus tugas penanganan Covid-19 Kota Kotamobagu, mengupdate perkembangan kasus baru Virus Corona di Kotamobagu, pada Minggu (10/05/2020).
“Hasil pemeriksaan swab tanggal 25 April 2020, hari ini 10 Mei 2020 ketambahan kasus baru, berjumlah 1 orang positif Covid-19,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu, dr Tanty Korompot, saat jumpa pers di Aula Kantor Wali Kota malam ini.
Dijelaskan, pasien 08 alamat Kelurahan Mogolaing yang dipastikan positif Covid 19 hasil test swab, yakni berasal dari Klaster Goa.
“Sebelum dilakukan konferensi pers ini, sudah beredar informasi ada dua pasien terkonfirmasi positif Covid-19. Yang satu orang tercatat di Dinas Kesehatan Bolaang Mongondow (Bolmong) tetapi secara de facto beliau tinggal di Kota Kotamobagu, yaitu di Kelurahan Sinindian Kecamatan Kotamobagu Barat” ucapnya.
Dikatakan dari total positif sudah berjumlah 8 orang pasien, namun 5 orang pasien dinyatakan sudah sembuh dan hingga 10 Mei 2020, pasien positif di Kota Kotamobagu tinggal 3 orang. (tim kpc)