Kepala BKKBN Pusat : “No Sex Sebelum Nikah, Tidak Untuk Pernikahan Dini  dan Katakan Tidak Untuk Narkoba

Kotamobagu1481 Dilihat

 

Kepala BKBN Pusat saat mengunjungi Kota Kotamobagu (dok humas kk)

KOTAMOBAGU POST – Kepala Badan Kordinasi Keluarga Berencana Nasional Pusat, memberikan apreseasi kepada pemerintah dan masyarakat Kotamobagu yang telah berkomitmen menjalan program kerja BKKBN.

“Kami memberikan apreseasi mendalam kepada Pemerintah dan Masyarakat Kotamobagu yang terus berkomitmen menjalan program KB di daerah ini,” kata Kepala BKKBN Pusat, Dr. Surya Chandra Surapaty, MPH, PhD.

Selain itu, Surapaty disambutannya mengatakan,  Pemerintah Kotamobagu juga diharapkan memberikan perhatian khusus kepada generasi muda agar terhindar dari kegiatan yang dapat merusak masa generasi sebagai tulang punggung bangsa Indonesia.

“Pentingnya memberikan perhatian serius kepada generasi muda tentang sex; katakan tidak pada sex sebelum nikah, katakan tidak untuk pernikahan usia dini, serta katakan tidak pada narkoba,’ ajaknya, disela-sela sambutan bertempat di rumah dinas Walikota Kotamobagu, (17/01/2017).

Selain kata Dia, membangun karakter manusia melalui gerakan revolusi mental untuk membentuk manusia yang berintegritas, beretos kerja dan semangat gotong royong untuk mebangunan Keluarga Bangsa dan Negara. (frian eyato)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.