KOTAMOBAGU POST – Sangadi terpilih Desa Pangian Grace Wauran S.Kep menyampaikan ungkapan terimakasih mendalam kepada seluruh masyarakat, memilih dirinya sebagai pemimpin mereka.
Demikian pula telah terselenggaranya pemilihan sangadi di Desa Pangian, juga atas dukungan masyarakat dan pengamanan yang sudah dilakukan oleh aparat terkait.
Menurut Grace Wauran S.Kep, dirinya merupakan Pjs.sangadi Pangian sekaligus menjadi calon terpilih pada kegiatan Pilsang.
“Sebenarnya tidak berniat untuk mencalonkan diri akan tetapi karena keinginan masyarakat sehingga dirinya maju mencalonkan diri,” katanya.
Dikatakan Grace Wauran, masyarakat butuh perhatian pelayanan yang prima sehingga sebagai sangadi terpilih saat ini memiliki tekad untuk tetap merangkul kepada lawanya untuk bisa menjadi penasehat dan bersama membangun desa Pangian yang lebih baik lagi ke depan dalam rangka pencapaian Visi menuju desa pangian hebat serta misi yang akan dilakukan adalah mewujudkan pemerintahan yang bersih dan tertatalaksana beretika dan bermoral.
“Meningkatkan pelayanan publik dan keterbukaan informasi melalui program internet desa, mewujudkan desa pangian sehat, mewujudkan daya saing ekonomi desa melalui pertumbuhan ekonomi yang berkualitas dan berkelanjutan berbasis potensi sumber daya alam,” tambah Sangadi terpilih Desa Pangian, Grace Wauran. (feky sayow)