Bersama 614 Kepala Daerah, Walikota Kotamobagu Tatong Bara Hadiri Musrembang Nasional

Headline, Kotamobagu694 Dilihat
Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara saat menghadiri Musrembang Nasional RPJMN 2020 2024 di Jakarta (foto : eko/istimewa)

KOTAMOBAGU POST – Walikota Kotamobagu Ir Hj.Tatong Bara menghadiri undangan Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional RPJMN 2020-2024 dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional.

Surat Nomor : B.880/M.PPN/SES/PP.03.04/12/2019 ditandatangani oleh Sekretaris Utama Bappenas Himawan Hariyoga, juga dihadiri oleh

614 Kepala Daerah meliputi Gubernur, Bupati dan Walikota.

Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara turut hadir bersama 481 Bupati dan Walikota se-Indonesia dalam Musrembang Nasional Rancangan RPJMN 2020-2024 yang digelar mulai tanggal 15 Desember 2019, di Jakarta.

Kehadiran Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara dibenarkan oleh Kepala Bappelitbangda Kota Kotamobagu, Ir Sofyan Mokoginta.

“Dalam penyampaiannya, Bapak Presiden RI mengajak pimpinan ; daerah untuk focus pada 4 hal yakni Pembangunan Infrastuktur dan SDM, Penyederhanaan Birokrasi, Penyederhanaan Regulasi, dan Tranformasi Ekonomi,” terangnya.

Dikatakan, kehadiran Pemerintah Kotamobagu dalam Musrembang Nasional sangat urgen dan untuk kemajuan Kota Kotamobagu sesuai Musrembang Nasional. (tim kpc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.