KOTAMOBAGU POST – Hasil penelitian oleh Program Study (Prodi) Magister FEB Universitas Gajah Mada (UGM), Pemerintah Kotamobagu dibawah kepemimpinan Walikota Ir Tatong Bara, menjadi salah satu daerah terbaik di Sulawesi Utara, dibidang pengelolaan keuangan.
Atas dasar tersebut, Walikota Ir Tatong Bara mendapatkan undangan resmi dari Prodi UGM untuk menerima Penghargaan Indeks Pengelolaan Keuangan Terbaik.
“Ibu Walikota telah menerima undangan dari Panitia Prodi UGM pada tanggal 07 September 2017, akan menerima penghargaan yang akan diserahkan oleh UGM bersama Mendagri,” kata juru bicara Walikota Kotamobagu, Ham Rumoroi.
Menurutnya, undangan dari pihak UGM tertanggal 01 Agustus 2017 dimana dalam kegiatan tersebut, juga diselenggarakan Seminar Nasional yang kemudian pemberian penghargaan yang akan diselenggarakan oleh UGM bersama Kementerian Dalam Negeri.
“Sesuai undangan, penyerahan Penghargaan akan diserahkan oleh Rektor Universitas Gajah Mada bersama dengan Kementerian Dalam Negeri,” ungkapnya. (tim kpc)