KOTAMOBAGU POST,ADVERTORTIAL – Suksesnya pelaksanaan Pilkada Kota Kotamobagu 2018, ditandai dengan keikutsertaan pjs.Walikota Kotamobagu, Rudy Mokoginta pada kegiatan Rakornas Persiapan Pilkada Serentak 2018.
Kegiatan Nasional yang dibuka resmi oleh Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) RI, Jenderal TNI (purn) DR. Wiranto, SH, digelar pada Selasa (20/02/2018), bertempat di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat,.
Dalam sambutannya, DR. Wiranto, SH menyampaikan; proses penyelenggaraan Pilkada serentak tahun ini harus berjalan dengan sukses, dan semua stakeholder yang terlibat harus bertanggung jawab sesuai tupoksi masing-masing.
“Penyelenggaraan Pemilukada ini merupakan ukuran dari proses demokrasi di Indonesia. Ini milik kita semua, bukan hanya milik Kemendagri saja, sehingga saya berharap seluruh elemen harus sadar akan tugasnya masing-masing untuk menjaga Pilkada ini,” imbau Menteri.
Senada hal itu, Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tjahjo Kumolo, SH, menjelaskan tujuan diselenggarakannya Rakornas ini untuk memperkuat soliditas serta koordinasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, KPU, Bawaslu dan pihak/pihak terkait lainnya dalam mengawal pelaksanaan Pilkada serentak.
“Peran pemerintah pusat dan daerah diperlukan sebagai upaya mengantisipasi permasalahan yang dikhawatirkan timbul, karena gesekan horisontal di antara calon peserta maupun pendukung pasangan calon,” papar Kumolo.
Terkait dengan kehadiran Pjs Walikota Rudy Mokoginta dalam Rakornas Pilkada Serentak tersebut, menurut Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbanpol) Kotamobagu, Drs. Irianto P. Mokoginta, Pemerintah Kota Kotamobagu siap mengawal dan menjalankan hasil Rakornas.
Hadil dalam Rakornas; Menpan-RB, DR. Asman Abnur, Ketua KPU RI, Arief Budiman, Ketua Bawaslu RI, Abhan, SH, serta seluruh KPU provinsi, Bawaslu provinsi, gubernur, bupati dan wali kota se-Indonesia. (advertorial/diskomonfo kk)