KOTAMOBAGU POST – Pemerintah Kota Kotamobagu dan Kodim 1303 Bolmong, memprakarsai gerakan olahraga senam Goyang Maumere melibatkan 3000 orang peserta yang bertujuan turut memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) Tari Germu Famire.
Kegiatan ini digelar pada Selasa (04/09/2018) kemarin pagi, diikuti oleh 3.000-an peserta yang terdiri ASN Pemkot Kotamobagu, Anggota TNI, Polri, Persit Kartika Chandra XV Kodim 1303/BM, Bhayangkari Cabang Bolmong, Pelajar dan perusahaan swasta, bertempat di Lapangan Boki.
Senam Maumere kerja sama Pemkot Kotamobagu dan Kodim 1303/BM ini, dimulai sejak pukul 6.00 wita benar-benar di dukung penuh ribuan peserta yang larut dalam lagu ‘Goyang Maumere’ dengan membuat barisan menyerupai huruf HUT TNI Ke-73 yang terlihat dari atas.
Tarian tersebut merupakan salah satu budaya atau tarian asli Indonesia yakni dari Maumere Flores Nusa Tenggara Timur (NTT), Dengan gerakan yang sederhana dan sangat menghibur, ini bisa menjaga dan meningkatkan kebugaran dan kesehatan secara fisik maupun psikis
Usai kegiatan Pemerintah Kotamobagu melalui Kepala Bagian Humas dan Protokol Ham Rumoroi mengapresiasi bahwa kegiatan ini terlaksana berkat kerja sama antara Pemkot Kotamobagu dan Kodim 1303/BM
“Pemkot Kotamobagu mendukung penuh kegiatan ini, selain untuk olahraga tubuh agar sehat, juga bertujuan memecahkan rekor,” kata Rumoroi, pada wartawan BulawanNews.Com
Tempat terpisah, Dandim 1303 Bolmong Letkol Inf Sigit Dwi Cahyono. S.Sos mengucapkan terima kasih kepada Wali kota Kotamobagu Ir Tatong Bara dan Kapolres Bolmong AKBP Gani F Siahaan.SIK yang telah memberikan dukungan sepenuhnya dalam kegiatan yang juga dalam rangka meriahkan HUT TNI Ke-73. (david/man/kpc)