KOTAMOBAGU POST – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) bersama ASN lingkungan Pemerintah Kotamobagu, menggelar sosialisasi Bela Negara.
Kegiatan yang diselenggarakan di Kantor Kesbangpol digelarRabu (09/05/2018) mendapat respon positif dari jajaran ASN yang mengikuti kegiatan sosialisasi Bela Negara.
Kaban Kesbangpol Irianto Mokoginta, mengatakan bahwa sosialisasi Bela Negara merupakan agenda rutin yang dilaksanakan Pemerintah Kotamobagu.
“Sosialisasi Bela Negara merupakan kegiatan rutin Badan Kesbangpol Kotamobagu, yang bertujuan untuk lebih meningkatkan kesadaran wawasan kebangsaan untuk menjadi ASN dan masyarakat yang siap penuh dalam bela negara dikalangan masyarakat,” kata Irianto.
Dikatakan, peserta sosialisasi Bela Negara dari pihak ASN di lingkungan Pemkot Kotamobagu adalah bertujuan tentunya bisa mensosialisakanbela negara di seluruh komponen masyarakat agar lebih meningkatkan rasa kecintaan terhadapa tanah air dalam rangka menjaga keutuhan NKRI. (infotorial diskominfo kotamobagu)