Ranking 1 di Sulut, Kota Kotamobagu Raih Penghargaan Penyelenggaraan Pemerintahan Terbaik 

Kotamobagu1407 Dilihat
Pemerintah Kotamobagu menjadi Daerah Otonomi Terbaik di Sulut dalam penyelenggaran pelayanan publik Tahun 2016, (tampak  Kantor Walikota Kotamobagu)

KOTAMOBAGU POST – 10 tahun usia otonomi daerah Kota Kotamobagu dimekarkan dari Kabupaten Bolmong, namun segudang prestasi terus direbut, sebagai bukti konsistensi dan komitmen Pemerintah Kotamobagu bekerja melayani rakyat.

Kali ini, Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) kembali diraih oleh Pemerintah Kotamobagu yang diberikan oleh Kementerian Dalam Negeri R.I.

Penghargaan ini sekaligus menjadi ranking 1 di Provinsi Sulawesi Utara atas nilai teratas dalam pencapaian penyelenggaraan pemerintah daerah Tahun 2016, yang diserahkan pada momentum Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-XXII, di Kantor Kemendagri Jakarta Pusat, Rabu (25/04/2018).

Menurut Sekda Kotamobagu Adnan Masinae mengatakan, masuknya Kota Kotamobagu sebagai salah satu pemerintah daerah dengan status kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah terbaikbaik di provinsi maupun pusat, karena kerjasama yang baik iantara eksekutif maupun legislative, didukung penuh oleh seluruh komponen masyarakat.

Tentunya Pemerintah Kotamobagu mengucapkan terimakasih kepada Legislatif dan seluruh komponen masyarakat yang sudah bekerja sama dengan baik mendukung semua kinerja pelayanan publik yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kotamobagu,” ungkap Adnan Masinae. (infotorial diskominfo kotamobagu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.