Walikota Tatong Bara, Resmikan Infrastruktur Desa Kopandakan I 

Kotamobagu1041 Dilihat
Walikota Kotamobagu Ir Hj.Tatong Bara saat meresmikan proyek fisi di Desa Kopandakan I Kecamatan Kotamobagu Selatan (foto : diskominfo kk)

KOTAMOBAGU POST – Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara meresmikan sejumlah proyek fisik di Desa Kopandakan I, Kecamatan Kotamobagu Selatan berlangsung Rabu, (07/02/2018).

Dalam sambutannya, Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara, mengatakan dengan diresmikannya sejumlah infrastruktur di Desa Kopandakan I, akan memberikan dampak positif terhadap peningkatan perekonomian masyarakat.

“Dengan memanfaatkan dengan baik penyerapan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD), Saya optimis 15 Desa di Kota Kotamobagu akan mampu mensejajarkan diri dengan kelurahan, baik dari segi infrastruktur maupun kesejahteraan masyarakat,” ungkap Walikota Tatong Bara, disela sambutannya.

Walikota dimomentum peresmian sarana prasarana fisik Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD) tahun anggaran 2017, di Desa Kopandakan I  meminta kepada warga setempat, agar mengelola kucuran Dana Desa dan ADD yang diberikan oleh pemerintah.

“Saya yakin, dengan pemanfaatan Dandes dan ADD yang dikelola dengan baik, seluruh desa yang ada di Kotamobagu tidak akan sulit mengejar ketertinggalan dengan wilayah kelurahan, karena saat ini aspek pembangunan dan kesejahteraan masyarakat desa dan kelurahan hampir sama, walaupun dalam beberapa hal desa masih terlambat,” papar Walikota perempuan dengan segudang prestasi pelayanan publik ini.

Dalam kesempatan itu, Walikota Tatong Bara disaksikan oleh masyarakat setempat, bersama pejabat SKPD dilingkungan Pemerintah Kotamobagu, menandatangani prasasti sebagai tanda, proyek fisik di Desa Kopandakan I, resmi dipergunakan oleh rakyat setempat. (diskominfo kk/tim kpc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.