KOTAMOBAGU POST – Pemerintah Kota Kotamobagu melakukan tatap muka dengan Tim Verifikasi Lapangan Kota Sehat Tingkat Nasional dari Kementerian Kesehatan dan Kementerian Dalam Negeri RI, Kamis (26/10/2017).
Dalam tatap muka yang dipimpin Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu yang juga Pembina Forum Kota Sehat, Adnan Massinae, S.Sos, M.Si, Pemerintah Kota Kotamobagu, mempresentasikan program-program yang mendukung terlaksananya kota sehat di Kotamobagu
Adnan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada tim verifikasi sekaligus tim penilai yang dipimpin Widyawati Garini, M.Kes, dan rombongan, karena sudah meluangkan waktu datang langsung menilai Kota Kotamobagu dalam mewujudkan kota sehat di wilayah Provinsi Sulawesi utara
“Predikat juara bukanlah tujuan utama kami, akan tetapi yang sangat ditekankan di sini adalah bagaimana menumbuhkan kecintaan dan kesadaran masyarakat dalam mewujudkan Kotamobagu sebagai salah satu kota sehat,” kata Adnan. (diskominfo kotamobagu)