Dinkes Janji Sediakan Ruang Isolasi Flu Burung

Kotamobagu3603 Dilihat
Dahlan Mokoginta Kabid Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu
Dahlan Mokoginta Kabid Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu menyiapkan ruang isolasi bagi penderita flu burung

KOTAMOBAGUPOST.COM – Virus Flu Burung yang menghantui masyarakat Kotamobagu, rupanya diantisipasi oleh Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu bersama managemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu.

Selain upaya preventif terus laksanakan oleh Tim Pemkot Kotamobagu, juga pihak RSUD Kotamobagu sudah menyiapkan ruangan khusus sebagai tempat isolasi jika ditemukan ada warga yang positif mengidap Flu Burung.

Hal ini dbenarkan oleh Kepala Bidang Promosi Kesehatan dan Penyehatan Lingkungan Dinas Kesehatan Kotamobag, Dahlan Mokodompit, Rabu (19/10/2016), kepada wartawan.

Menurut Dahlan, pihaknya siap membantu pihak DP4K-KP, meski hingga saat ini belum ada laporan indikasi serangan virus flu burung.

“Dinas Kesehatan siap menangani terhadap muncul virus ini, termasuk menyiapkan ruang isolasi untuk pasien yang positif Flu Burung,” ujar Dahlan.

Dia mengajak masyarakat, untuk segera melapokan jika terjadi lagi kasus kematian mendadak hewan ternak unggas.

“Laporkan jika ada unggas yang mati mendadak ke dinas terkait. Apabila ada gejala flu burung langsung berobat ke puskesmas atau rumah sakit terdekat,” demikian Dahlan.

Sebelumnya, ratusan ekor ternak unggas jenis itik dan ayam dilaporkan mati mendadak di sejumlah kawasan Kotamobagu. Sementara Pemkot Kotamobagu melakuka antisipasi dini mencegah dengan memeriksa sample unggas yang mati di Laboratorium apakah positif atau negatif flu burung . (friyan eyato)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.