Peletakan Batu Pertama Masjid Al-Muklisin oleh Bupati Bolmong

Advertorial, Bolmong1333 Dilihat

Bupati Watung, Letakan Batu Pertama Masjid Al-Muklisin  (dok : humas bolmong)

Bupati Watung, saat meletakan Batu Pertama Masjid Al-Muklisin (dok : Jun Dermawan/Humas Bolmong )

KOTAMBAGUPOST.COM- Fasilitas rumah ibadah bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya Umat Muslim, dilingkungan kantor Bupati Bolmong sudah dimulai dibangun, ditandai dengan peletakan batu pertama Masjid Al-Muklisin oleh Bupati Bolmong, Adrianus Nixon Watung SH,.

Dimulainya pembangunan Masjid Al-Muklisin yang terletak di komplek Kantor Bupati Bolmong, Kecamatan Lolak ini, dilangsungkan secara resmi melalui pelatakan batu pertama yang dilaksanakan pada Senin (17/08/2016) siang tadi.

Bupati Watung, bersama pejabat teras Pemkab Bolmong saat meLetakan Batu Pertama Masjid Al-Muklisin  (dok : humas bolmong)
Bupati Watung, bersama pejabat teras Pemkab Bolmong saat meLetakan Batu Pertama Masjid Al-Muklisin (dok : Jun Dermawan/ Humas Bolmong)

Rangkaian peletakan batu pertama diawali oleh Bupati Bolmong Nixon Watung, peletakan batu kemudian dilanjutkan oleh Sekretaris Daerah Drs Azhari Sugeha, Asisten I Bupati; Drs Chris Kamasaan, Asisten II Bupati ; Drs Jek Damopolii, Asisten III Bupati, Dra Ulfa Paputungan dan diakhiri peletakan batu oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Bolmong.

Bupati Watung disela-sela sambutannya mengatakan; Masjid Al-Muklisin dapat dikerjakan hingga rampung dengan bergotong royong, dan harus ada kepedulian dari seluruh ASN dilingkungan Pemkab Bolmong.

“Sesuai dengan nama Masjid yaitu ” Al Muklisin” yang artinya orang orang yang ikhlas, maka saya yakin pembangunan masjid ini dapat dikerjakan dan diselesaikan karena modalnya sudah ada, yaitu tekad dan motivasi kita semua untuk berpartisipasi aktif dalam menyelesaikan pembangunannya ” ujar bupati.

Lokasi Pembangunan  Masjid Al-Muklisin oleh Bupati Bolmong Nixon Watung. Terletak di komplek Kantor Bupati Bolmong (dok : jun dermawan)
Lokasi Pembangunan Masjid Al-Muklisin oleh Bupati Bolmong Nixon Watung. Terletak di komplek Kantor Bupati Bolmong (dok : jun dermawan/humas)

Bupati mengajak untuk bersama sama mendukung pembangunan masjid tersebut dengan menyisihkan sebagian dari pendapatan, karena apa yang akan disumbangkan akan dilipatgandakan pahalanya oleh Tuhan YME.

Senad hal itu, Ketua Badan Tadzkir Al Muklisin; Dra Hj Ulfa Patungan dalam laporannya mengatakan berdasarkan program kerjanya pengurus berinisiatif membangun masjid di kompleks kantor bupati, berukuran 11x 11 meter, diperkirakan akan menelan biaya sebesar Rp400 juta, dengan sumber dana dari penggalangan ASN Pemkab serta ditargetkan dapat dipergunakan pada bulan Ramadhan tahun depan. (advertorial humas bolmong)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.