Kampanye Dialogis LM-WK di Inobonto Dipadati Ribuan Warga

Bolmong28 Dilihat

BOLMONG – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow, Limi Mokodompit dan Welty Komaling, menggelar kampanye dialogis yang penuh semangat pada Kamis (10/10) malam di Kelurahan Inobonto, Kecamatan Bolaang. Acara tersebut menarik perhatian ribuan masyarakat yang datang tidak hanya dari Kelurahan Inobonto, tetapi juga dari desa-desa sekitar, menunjukkan tingginya antusiasme terhadap pasangan calon nomor urut 3 ini.

Kampanye ini semakin istimewa dengan kehadiran tokoh masyarakat Bolmong, Djelantik Mokodompit, yang juga merupakan mantan Ketua Golkar Kotamobagu. Djelantik memberikan dukungan penuh kepada Limi Mokodompit dan Welty Komaling, memperkuat keyakinan masyarakat untuk mendukung pasangan ini dalam Pilkada mendatang. Selain itu, hadir juga Ketua DPC PDIP Bolmong Yanny Ronny Tuuk, Anggota DPRD Sulut Feramitha Mokodompit, para anggota DPRD dan Tokoh Masyarakat Bolmong.

Dalam orasinya, Djelantik Mokodompit menyampaikan keyakinannya terhadap kemampuan Limi-Welty untuk memimpin Bolaang Mongondow ke arah yang lebih baik. “Limi Mokodompit dan Welty Komaling adalah pasangan yang sangat tepat untuk memimpin Bolmong. Mereka memiliki visi yang jelas dan program-program yang konkret untuk memajukan daerah ini. Saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu dan memberikan dukungan penuh kepada mereka,” tegas Djelantik di hadapan ribuan warga yang hadir.

Pernyataan Djelantik mendapat sambutan meriah dari masyarakat, yang tampak semakin mantap untuk mendukung pasangan ini. Kehadiran Djelantik sebagai tokoh berpengaruh di Bolmong dan Ketua Golkar Kotamobagu turut menambah bobot kampanye ini, memperkuat posisi Limi-Welty di hati masyarakat.

Dalam kampanye tersebut, Limi Mokodompit memaparkan visi dan misinya yang berfokus pada pembangunan yang merata dan kesejahteraan masyarakat. “Kami berkomitmen untuk membangun Bolmong yang lebih maju dan sejahtera. Program kami akan menyentuh sektor-sektor penting seperti infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan. Semua ini untuk memastikan kesejahteraan masyarakat di seluruh daerah,” kata Limi Mokodompit. “Kita juga akan menyalurkan berbagai bantuan berupa bibit dan pupuk untuk petani,” tambahnya.

Welty Komaling menambahkan bahwa mereka akan bekerja keras untuk memperbaiki layanan publik dan memastikan setiap warga Bolmong mendapatkan hak-hak dasar mereka. “Kami ingin memastikan bahwa pembangunan yang kami lakukan akan dirasakan oleh seluruh masyarakat, tanpa terkecuali,” ujarnya.

Welty juga menyampaikan program unggulan berupa memberikan satu ekor sapi untuk tiap keluarga. “Program ini telah kami rumuskan dengan matang dan setelah dilantik akan langsung action,” jelasnya.

Dengan dukungan tokoh masyarakat dan antusiasme warga yang tinggi, pasangan Limi Mokodompit dan Welty Komaling terus memperkuat langkah mereka menuju kemenangan di Pilkada Bolaang Mongondow.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.