KOTAMOBAGU – Desa Kobo Kecil sukses menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat desa untuk rencana pembangunan tahun 2023. Selasa, (24/1/2023)
Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Desa Kobo Kecil ini merupakan agenda rutin tahunan sebagai implementasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa.
Sangadi (Kepala Desa/Red) Kobo Kecil Sri Rahayu Monoarfa mengatakan bahwa Musrenbang ini dihadiri semua komponen masyarakat.
“Mulai dari Kepala Desa beserta perangkat, BPD Desa Sejiram, Camat Kotamobagu Timur yang diwakili oleh kasi PMD, Babinsa,Tenaga Pendidikan, Tenaga Kesehatan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, LPM, PD/PLD, PPL Desa Kobo Kecil, Karang Taruna serta pemuka masyarakat lainnya,”kata Sri Rahayu.
Menurutnya, Musrenbang Desa ini bertujuan untuk menampung dan menetapkan aspirasi atau usulan dari bawah, yakni dari RT/RW dan dusun sebagai usulan prioritas untuk dibawa ke Musrenbang tingkat Kecamatan.
“Kegiatan Musrembang ini dilaksanakan untuk menampung apa saja yang dibutuhkan oleh masyarakat di seluruh Desa Kobo Kecil, hususnya merangkum hasil dari musyawarah Dusun”, ungkapnya.
Ia juga mengharapkan, agar semua usulan jangan bertitik tolak dengan kebutuhan desa seperti pengaspalan air terjun sebagai desa wisata.
Dirinya berharap bahwa hasil dari musrenbang ini dapat dibawah ke tingkat kecamatan, kemudian ke tingkat Pemerintah Kota (Pemkot)Kotamobagu
“Semoga hasil dari musrenbang ini di bawah ke tingkat kecamatan dan selanjutnya akan dibawah ke tingkat pemerintah kota kalau mana-mana yang akan menjadi prioritas dari Kecamatan Kotamobagu Timur,”pungkasnya.(Cox)