Bupati Limi Mokodompit : “ASN Penentu Keberhasilan Penyelenggaraan Pemerintahan”

Advertorial, Bolmong654 Dilihat

KOTAMOBAGU POST – Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan unsur utama sumber daya manusia dalam sebuah birokrasi, dimana mempunyai peranan penting dan strategis dalam menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan.

Demikian diungkapkan Bupati Bolmong Ir. Limi Mokodompit, MM saat membuka Pelaksanaan Pelatihan Dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bolaang Mongondow.

Pembukaan Latsar CPNS Lingkup Pemda Bolmong, yang dilaksanakan pada Jumat( 07/10/22)di Gedung Bagasraya, Yadika, Kecamatan Lolayan itu bekerjasama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut)

Dalam laporan panitia, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan Pelatihan (BKPP) Bolmong, Drs Unmarudin R. Amba, menyampaikan para CPNS yang merupakan calon Pemimpin Pemerintah itu berjumlah sebanyak 89 orang terbagi dalam formasi angkatan tahun 2021.

“Rincian beserta latsar terdiri dari tenaga teknis berjumlah 11 orang tenaga kesehatan berjumlah 77 orang dan tenaga guru berjumlah 1 orang Kemudian dari 89 orang peserta ini 71 orang perempuan dan 18 orang laki-laki,” ucap Ummarudin Amba, saat membacakan laporan panitia.

Sementara itu, dalam sambutan Mewakili Kepala BSDM Sulut, Roy Tumiwa, melalui Kepala Bidang, menymapikan selamat, serta terima kasih

“Atas nama pemerintah provinsi Sulawesi Utara memberikan apresiasi dan penghargaan kepada pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow beserta jajarannya yang sudah memperjuangkan pelatihan dan dasar ini yang bekerjasama dengan kantor kami,” ucap Steyven Riko Lasut.

Begitu pun dalam sambutan Penjabup Bolmong Ir. Limi Mokodompit, M.M., dalam sambutannya juga me yampaikan ucapan terima kasih ke Pemerintah Provinsi Sulut, terlebih kepada BPSDM, yang telah memberikan izin serta persetujuan kerjasama sehingga Latsar CPNS Lingkup Pemda Bolmong Tahun 2022 bisa terselenggara dengan baik.

Selain itu juga, Penjabup Limi Mokodompit, menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh peserta yang akan mengikuti pelatihan dasar yang dimulai pada hari ini karena pelatihan dasar CPNS adalah syarat wajib yang harus diikuti oleh seluruh calon Pegawai Negeri Sipil.

“Adik-adik CPNS yang saya cintai dan banggakan pegawai negeri sipil merupakan unsur utama sumber daya manusia dalam sebuah birokrasi dimana pegawai negeri sipil yang saat ini kita sebut sebagai aparatur sipil negara atau ASN mempunyai peranan penting dan strategis dalam menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan,” ucap Penjabup Bolmong, Limi Mokodompit. (maurits lokong)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.