KOTAMOBAGU POST – Kota Kotamobagu sebagai kota model jasa dan perdagangan tengah melijit dengan geliat bisnis investasi terus bergerak naik ternyata didominasi oleh usaha perdagangan.
Hal ini dikatakan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Dinas PM-PTSP), Aljufri Ngandu SPd, menjawab pertanyaan wartawan diruang kerjanya.
“Hingga posisi Bulan Mei, izin usaha terbanyak yang di kami terbitkan masih didominasi oleh usaha perdagangan,” ujar Ngandu.
Dikatakan, total izin usaha yang diterbitkan oleh DPMPTSP yakni sebanyak 153 dokumen meliputi 108 usaha investasi dibawah 500 juta, serta sisanya izin usaha diatas 500 juta.
“Kami berkomitmen terus meningkatkan pelayanan penerbitan izin dan serta memberikan kemudahan bagi investor yang ingin membuka usaha atau menanamkan modalnya di Kota Kotamobagu. (ajk)