KOTAMOBAGU POST – Puluhan Polisi dan TNI di Kotamobagu ikut menjaga kegiatan ibadah di Gereja pada parayaan Paska yang jatuh pada, Jumat (02/04/2021).
Penjagaan ini dilakukan disemua Gereja di Kotamobagu sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas saat perayaan Paskah.
Kasubag Humas Polres Kotamobagu yakni Rusdin Zima mengatakan, penjagaan ini dilakukan guna memberikan rasa aman kepada saudara-saudara kita yang sedang melangsungkan ibadah perayaan paskah.
“Kegiatan pengamanan perayaan Paskah Jumat Agung ini, sudah mulai kita laksanakan sejak tadi disetiap gereja-gereja yang akan melaksanakan ibadah paskah,” Tuturnya, Jumat (02/04/2021).
Ia menambahkan, Selain personil Polres Kotamobagu dan Polsek jajaran, pengamanan perayaan Paskah ini juga melibatkan unsur TNI dari Kodim 1303 Bolmong, Pol-PP, Organisasi Masyarakat dan kepemudaan, serta masyarakat sekitar gereja. (samsu)