KOTAMOBAGU POST – Penyuntikan Vaksinasi Covid-19 gelombang ke dua sasar semua Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kotamobagu.
Dikabarkan ada sekitar 22 ASN yang ada di Sekretariat DPRD ini, telah di vaksinasi.
Pantauan sejumlah awak media, vaksinasi itu dilaksanakan di aula Dinas Pempberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak yang dipimpin langsung Sekretaris Dewan (Sekwan), Hi Mohammad Agung Adati ST MSi.
Sekwan mengungkapkan, pihaknya mendukung penuh program vaksinasi pemerintah ini, dan harus diikuti oleh semua ASN yang ada di sekretariat DPRD. Mengingat hal ini adalah salah satu cara untuk memutus mata rantai penyebaran virus asal Kota Wuhan, China ini.
“Semua ASN kita wajib ikutkan, persoalan bisa atau tidaknya untuk disuntik vaksin itu nomor belakangan, mengingat ini adalah salah satu cara untuk bisa memutus mata rantai penyebaran Covid 19” Terangnya.
Sementara, dari pantauan media, sebelum di suntik vaksin, para ASN ini terlebih dahulu mendaftar dan disusul dengan pengecekan kesehatan atau screening. (samsu)