KOTAMOBAGU POST –Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu menyebutkan pekan depan penyuntikan vaksin covid 19 gelombang ke dua akan dilakukan kepada Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Wartawan Kotamobagu.
“Insha Allah vaksinasi untuk DPRD dan semua ASN di sekretariat dewan serta para wartawan akan dilaksanakan Senin pekan depan,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes), dr Tanty Korompot melalui Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan, Yudi Pontoh AMd, Rabu (10/03/2021).
Sebelum dilakukan penyuntikan vaksin para pesertapenerima vaksinasi harus mendaftar terlebih dahulu, kemudian di screening berupa tes tensi dan pengukuran gula darah.
Kemudian setelah itu, Kemudian wawancara riwayat penyakit, bila sehat dan layak oleh dokter maka akan disuntik oleh petugas dan diobservasi selama 30 menit apabila tidak ada masalah kita diperkenankan untuk pulang dengan membawa sertifikat selesai di vaksinasi. (samsu)