Sangadi Lanud Sebut Tidak Ada Pengancaman Terhadap Ami Salah Satu Pengusaha Tambang Emas

Boltim515 Dilihat
Donal Mamek

KOTAMOBAGU POST  – Kepala Desa (Sangadi) Lanud kabupaten Boltim, Donal Mamek mengungkapkan tidak ada pengancaman yang dilakukannya terhadap Ami salah satu pengusaha tambang emas di desa Lanud.

” Saya tidak perna memberi ancaman akan membakar lokasi maupun alat berat milik bapak Ami, apa untungnya kalau saya harus lakukan itu,” Terang Sangadi ketika dikonfirmasi lewat Handphone, Rabu (24/02/2021).

Sangadi Donal Memek beberapa waktu lalu sempat dikabarkan telah melakukan pengancaman oleh Ami lewat salah satu pekerjanya (operator alat) saat sedang lakukan pekerjaan di lokasi tambang yang ada di Desa lanud.

Sangadi mengakui, kalau dirinya hanya sebatas menegur orang kerjanya itu, lantaran telah membuang tanah di bak olahan emas milik sangadi.

“Kita hanya tegur kenapa tanah itu dibuang di bak saya, sementara bak saya sudah tertimbun akibat buangan tanah itu,” Terang sangadi.

Sangadi pun mengakui kalau hubungan dirinya dengan pak Ami sampai saat ini baik-baik saja dan tidak ada masalah.

Bahkan dirinya berencana akan bertemu dengan Pak Ami untuk membicarakan batas lokasi pertambangan emas yang saat ini sedang di olah oleh Ami.

Karena menurutnya lokasi yang dikelolah pak Ami sudah melewati batas tanah dan tidak lagi sesuai dengan SKPT yang dikeluarkan pemerintah desa.

“Itu yang rencana saya mau ketemu dengannya, karena saya lihat lokasi pengelolaannya sudah melewati batas tanah miliknya,” Terang sangadi.

Dia berharap ketika ada masalah dapat diselesaikan dengan baik-baik, agar semua yang bekerja di lokasi tambang itu bisa aman.  (samsu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.