Genjot Produksi Beras, Dinas Pertanian Kotamobagu Giat Pemurnian Benih Varietas Padi Serayu

Kotamobagu622 Dilihat
Pemurnian Padi Varietas Serayu digelar oleh Dinas Pertanian Kota Kotamobagu (foto : ilustrasi)

KOTAMOBAGU POST – Inovasi Dinas Pertanian Kota Kotamobagu besutan Kepala Dinas Mohamad Yahya, rupanya sedang giat-giatnya melakukan pemurnian varitas padi Varietas Serayu.

Alasan pemurnian dilakukan Dinas Pertanian lantaran menurunya hasil produksi Padi Varietas Serayu yang saat ini sedang ngetop ditanam diareal pertanian kawasan Kota Kotamobagu.

Kepala Dinas Mohamad Yahya didampingi Kabid Tanaman Pangan dan Holtikultura Ramjan Mokoginta kepada Kotamobagu Post Selasa (19/01/2021) mengatakan, proses pemurnian saat ini sudah memasuki masa tanam tahap kedua.

“Kami melakukan pemurnian varitas padi serayu karena umumnya padi serayu hanya diperoleh melalui petani local dan sudah banyak bercampur dengan varitas padi lainnya. Hal ini yang membuat hasi beras serayu sudah tidak murni,” kata Kabid Tanaman Pangan Perkebunan dan Holtikultura, Ramjan Mokoginta, diruang kerjanya.

Diharapkan hasill pemurnian dilahan seluas 5 hektare nantinya akan dibagikan kepada para petani di Kota Kotamobagu.

“Tujuan pemurnian ini kita targetkan agar viaritas Padi Serayu yang akan ditanam oleh petani yang sudah melalui pemurnian, akan meningkatkan nilai produksi padi,” tambah Ramjan. (audie kerap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.