KOTAMOBAGU POST – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Kotamobagu Tahun 2021 ini, mengelolah anggaran kurang lebih Rp24 miliar untuk pembangunan infrastruktur di Kotamobagu.
Kepala Dinas PU Claudy Mokodongan, Anggaran tersebut sudah di semua bidang seperti Cipta karya, Bina marga dan Sumber Daya Air (SDA).
“Anggaran tersebut untuk sekertariat, cipta karya dan binamarga serta sumber daya air (SDA),” Terangnya saat ditemui diruang kerjanya, Senin (04/01/2021).
Sementara, untuk Dana Alokasi Kusus (DAK) kurang lebih Rp13 Miliar sedangkan Dana Alokasi Umum kurang lebih Rp11 Miliar lebih.
Kadis berharap, di tahun anggaran baru 2021 ini tidak ada pengurangan anggaran akibat adanya pandemi Covid 19, seperti yang terjadi pada tahun 2020 kemarin.
“ Muda-mudahan tidak terjadi pemotongan anggaran akibat pandemi, tapi kalau masih terjadi, ya tetap kita harus memaksimalkan anggaran yang ada dengan tetap bekerja semaksimal mungkin,” Terangnya.
Ia berharap, seluruh ASN di Dinas PU juga dapat bekerjasama dalam meningkatkan kinerja.
“Yang pasti diharapkan semakin ditingkatkan kinerja atau istilahnya kerja tim dan kekompakan itu selalu dijaga karena agar program yang ada di Dinas PU bisa berjalan dengan baik,”pungkasnya. (Samsu)