KOTAMOBAGU POST, BOLMUT – Dinas Pertanian Kabupaten Bolmut menyerahkan bantuan berupa mesin potong rumput kepada para petani, Kamis (27/08/2020).
Kepala Bidang Pertanian Safrudin Pontoh kepada Kotamobagupost.com mengatakan bahwa ada 40 unit mesin potong rumput yang diserahkan.
“Hari ini kami menyerahkan bantuan mesin potong rumput sejumlah 40 unit kepada para petani baik yang mewakili kelompok tani maupun perorangan yang ada di enam kecamatan”. Jelas Pontoh.
Dia menjelaskan para petani yang menerima bantuan mesin potong rumput itu, yang telah mengajukan proposal permohonan bantuan beberapa waktu lalu.
Ia berharap bantuan alat potong rumput ini digunakan dengan sebaik-baiknya dan dijaga guna membantu mempermudah pekerjaan pada sektor pertanian.
“Harus dijaga jangan sampai rusak percuma, agar bisa digunakan dengan lama,” Tuturnya.
Sementara, kedepan akan ada penambahan anggaran baik yang bersumber dari APBD maupun APBN, guna mengakomodir kebutuhan para petani di Bolmut. (Fahrudin)