KOTAMOBAGU POST, BOLMUT – Puskesmas Bolangitang Kecamatan Bolangitang Barat, Kabupaten Bolmong Utara (Bolmut) bagi buah-buahan kepada setiap pengunjung yang datang berobat.
Kegiatan yang dilakukan sejak Kepala Puskesmas dipimpin Latifah Rochania Talibo itu, sudah menjadi agenda rutin dilakukan disetiap minggunya.
Program berbagi buah- buahan itu, dilaksanakan setiap hari Rabu dengan slogan “Rabu Berbusa”.
“ Program ini sudah merupakan program mingguan yang sudah lama kami lakukan setiap hari rabu,” terang Latifah Rochania Talibo kepada Kotamobagupost, Rabu (19/8/20).
Dia menambahkan, bagi buah-buahan ini diberikan kepada para pasien dan pengunjung di Puskesmas Bolangitang.
Latifah mengungkapkan, program ini bertujuan untuk memotivasi para pasien agar cepat sembuh dari penyakit dengan banyak mengkonsumsi buah-buahan segar seperti buah pisang, apel, semangka, dan buah-buahan lainnya yang memiliki banyak kandungan vitamin guna membantu proses penyembuhan selain obat-obatan. (Fahrudin)