KOTAMOBAGU POST – Pemkot Kotamobagu menargetkan dalam waktu tidak terlalu lama, semua pohon Trembesi yang tumbuh di hampir semua sudut jalan protokol kawasan Kota Kotamobagu, sudah selesai ditebang.
Penebangan pohon Trembesi sudah mulai dilakukan medio Agustus 2020 ini, menurut Sekretaris Daerah Ir Sande Dodo MT, akan diselaraskan dengan penanaman kembali pohon pengganti.
“Nanti semua pohon Trembesi yang ditebang akan diganti dengan penanaman pohon lainnya,” ucap Sande Dodo, menjawab pertanyaan Kotamobagu Post, Rabu (05/08/2020).
Dikatakan selain proses penebangan pohon Trembesi yang banyak sekali tumbuh merindangi kawasan Kota Kotamobagu, juga proses penanaman kembali pohon yang baru, akan dianggarkan dalam APBD. (audie kerap)