Pasar 23 Maret Terus Dijaga Ketat Petugas Polisi Pamong Praja

Headline, Kotamobagu3920 Dilihat
Tampak Gerbang Pintu Masuk Pasar 23 Maret yang masih terus dijaga ketat Anggota Polisi Pamong Praja (Foto : KPC/Okt/2019)

KOTAMOBAGU POST – Pasca operasi penertiban ratusan pedagang di kawasan Pasar 23 Maret Kelurahan Gogagoman, puluhan Polisi Pamong Praja (Pol PP) terus melakukan penjagaan ketat disejumlah titik area terlarang berjualan

Pantauan KotamobagunPost sejak pagi hari (Rabu 09/10/2019) tampak puluhan anggota Pol PP bersiaga di lokasi sebelah Barat Pasar 23 Maret, diketahui titik ini terdapat jalan lebar sekira 18 meter yang menjadi fasilitas area parkiran kendaraan dan gerbang masuk menuju bagian dalam Pasar 23 Maret.

Sementara terpantau juga ada satu unit mobil dinas Satuan Pol PP yang terpantau melakukan patroli mulai di komplek Pasar 23 Maret hingga Pasar Serasi Kotamobagu.

“Kami diperintahkan pimpinan untuk terus menjaga kawasan gerbang masuk ini, sebab area ini baru bebberapa hari ini ditertibkan, dan memang ada sekira 50pedahang yang menggunalan badan jalan ini untuk berjualan”,kata Denny Damopolii anggota Provost Pol PP menjawab pertanyaan Kotamobag8 Post di lokasi Pasar 23 Maret, rabu pagi.

Dikatakan, sejak operasi penertiban Pasar 23 Maret di lakukan, termasuk gerbang masuk Pasar 23 Maret saat ini telah dibersihkan dan lokasi parkiran bagi peng7njung Pasar 23 Maret, sudah tersedia. (Audie Kerap)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.