Limi Mokodompit Hadiri Perayaan Dharma Santi Tahun Baru Saka 1945 di Dumoga Tengah

Bolmong107 Dilihat

BOLMONG – Penjabat (Pj) Bupati Bolmong Ir.Limi Mokodompit MM menghadiri perayaan Dharma Santi Tahun Baru saka 1945 di desa kosio kecamatan Dumoga Tengah. Sabtu, (6/5/2023)

Bupati Limi didampingi Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Bolmong, Iryanti Suleha Mokodompit- Uswanas S. Sos dan tampak disambut antusias oleh Umat Hindu yang berada di Dumoga Tengah dan sekitar.

Dalam sambutannya, Bupati Bolmong memberikan Apresiasi pada Umat Hindu yang ada di Bolmong, karena mampu menunjukan kerukunan, Toleransi, serta kehidupan umat beragama, di daerah Bolaang mongondow.

“Begitu juga di tengah kemajemukan mampu meningkatkan kebersamaan untuk dijadikan sebagai wahana dalam melakukan pembinaan pada umat hindu yang ada di bolmong,” Ucap Pj.Bupati Limi Mokodompit.

Lebih lanjut, Limi menuturkan bahwa beberapa waktu yang lalu, tanggal 22 maret umat Hindu merayakan Hari Raya Nyepi

“Dan hari ini tahun baru Saka 1945 dengan rangkaian Catur Brata. Saudara-saudara umat Hindu, hidup lebih termotivasi, dan meningkatkan Nilai-nilai Spritual,dan keimanannya kepada Tuhan yang maha kuasa idha Shaghiang widi,” ujarnya

Dirinya menambahkan, saat ini Sulawesi utara yang di pimpin Gubernur Sulut Olly Dondokambey S.E Sebagai Tokoh Pluralisme dan Tokoh Nasional.

“Dimana daerah kita ini dalam hubungan antar umat beragama sangat toleransi antar sesama dan saling hormat menghormati, dan ini Sesuai yang disampaikan oleh bapak Prof DR.Mahfud MD, beberapa bulan lalu waktu mengunjungi kota Manado,”tuturnya

Turut hadir dalam kegiatan ini yakni, Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, Mantan Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, Forkopimda, OPD Dan Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda serta Umat Hindu se- kecamatan Dumoga tengah. (Cox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.