Asisten I Decker Rompas Hadiri Sosialisasi Penyusunan Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi DPRD Bolmong

Bolmong194 Dilihat

BOLMONG – Asisten I Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong), Decker D Rompas menghadiri kegiatan sosialisasi dan evaluasi penyusunan daerah pemilihan dan alokasi kursi anggota DPRD kabupaten Bolaang Mongondow. Selasa, (21/3/2023) di Hotel Sutanraja Kotamobagu.

Kegiatan yang digelar KPU Bolmong ini dilaksanakan untuk memberikan informasi dan edukasi tentang tahapan penyusunan daerah pemilihan dan alokasi kursi anggota DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow dalam Pemilihan Legislatif 2024.

Selain itu, kegiatan ini juga memberikan kesempatan bagi peserta pemilu untuk menyusun strategi dalam menghadapi perubahan kursi di setiap daerah pemilihan yang ada di Kabupaten Bolaang Mongondow.

Dalam sambutannya, Asisten I Decker Rompas menyampaikan bahwa pemkab Bolmong akan mendukung tahapan pemilu tahun 2024.

“Tahapan demi tahapan sudah dilaksanakan, KPU terus membangun komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah daerah,oleh karena itu kami mengapresiasi KPU Bolaang Mongondow” kata Decker.

“Pemerintah kabupaten Bolaang Mongondow mengharapkan dukungan dari kita semua. Bicara pemilihan, bukan hanya setelah berakhir, masih ada proses juga yang tentu akan menjadi tanggung jawab kita bersama dan proses proses kedepan itu akan kita lewati bersama”tambahnya.

Kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Anggota KPU Ingga Sastrawan Adampe, Mayor Arh Achmad Janis (Kasdim 1303/BM mewakili Dandim 1303/BM), Iptu Abd. Kadir (Kasat Intel Polres Bolmong mewakili Kapolres Bolmong), Aipda Irnan Pakaya (Mewakili Kapolres Kotamobagu), Yosua Mantiri, S.H (Mewakili Kejaksaan Negeri Kota Kotamobagu), Alfian Pobela (Komisioner KPU Kab. Bolmong Divisi Tehnis Penyelenggaaraan), Hasrul Dumambow, S.E (Komisioner KPU Kab. Bolmong Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia), Drs Chris Kamasaan (Kaban Kesbangpol Kab. Bolmong), Muh. Ridel. S (mewakili Kominfo Bolmong), Irlansyah Mokodompoit (Kepala Disdukcapil Bolmong) dan pimpinan/mewakili fraksi partai politik Kabupaten Bolmong. (Cox)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.