Pilsang Desa Passi, Djalim Mokodongan Unggul dan Tumbangkan Empat Rivalnya

Bolmong535 Dilihat

KOTAMOBAGU POST – Figur nomor Urut 4 atas nama Djalim Mokodongan sukses merebut kemenangan dalam pegelaran Pemilihan Sangadi (Pilsang) di Desa Passi, Kecamatan Passi Barat.

Djalim Mokodongan yang diketahui adalah mantan Sangadi Desa Passi bersatu (sebelum pemekaran desa), unggul beberapa suara dari tiga Calon Sangadi lainnya.

Hasil perhitungan Panitia Pilsang, Djalim mendapat 270 total suara, kemudian dibayangi oleh Nomor  4 Manuel Mokodompit dengan 266 suara.

Adapun petahana Delianto Bengga  nomor urut 1 hanya mampu menduduki posisi ketiga dalam perolehan suara dengan total 259 suara.

Kemudian perolehan suara Syamsurijal Mamonto SPt urutan ke keempat dengan perolehan suara total 258 dan pada urutan perolehan kelima terbanyak adalah calon nomor urut 2 Munira Mamonto dengan perolehan  59 suara.

Djalim Mokodongan kepada Kotamobagu Post mengatakan, perolehan suara yang diberikan oleh rakyat Desa Passi kepadanya, adalah kepercayaan yang diberikan bagi dirinya untuk menjabat kembali sebagai Sangadi Desa Passi.

“Saya berterimakasih kepada seluruh pendukung yang telah memilih saya dan berterimakasih juga kepada seluruh masyarakat Desa Passi yang sudah mensukseskan pemilihan sangadi Desa Passi sehingga berjalan dengan demokrasi jujur dan adil serta aman dan tertib,” ungkap Mokodongan.

Menurutnya setelah dirinya dilantik menjadi Sangadi Desa Passi, dia akan merangkul semua masyarakat desa Passi untuk sama-sama membangun desa kearah yang lebih baik.

“Pengalaman saya waktu memimpin desa ini sebelum desa Passi dimekarkan tentu saja akan menjadi modal utama untuk menjadikan Desa Passi maju dan mandiri. Tentu dukungan dari semua masyarakat saya harapkan. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada seluruh rakyat Desa Passi,” terang Djalim Mokodongan. (Herry Mokodongan/ajk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.