Pemkot Kotamobagu Tuntaskan 37 Sesi Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2021

Kotamobagu969 Dilihat

KOTAMOBAGU POST – Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar CPNS Pemerintah Kota Kotamobagu berakhir hari ini, Rabu 20 Oktober 2021, di MAN Kelurahan Mongondow, Kotamobagu Selatan.

Sebanyak 37 Sesi Kompetensi Dasar CPNS  telah dilaksanakan yang dimulai 11 Oktober 2021.

“Alhamdulillah pelaksanaan CAT SKD sampai hari ini berjalan dengan lancar,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pendidikan, Sarida Mokoginta, SH.

Ia menyebutkan jumlah peserta sebanyak 3.679 orang dengan formasi sebanyak 330. Dari jumlah 3.679 peserta, yang tidak ikut sebanyak 361 orang.

“Saat ini kami tinggal menunggu jadwal rekonsiliasi hasil pelaksanaan SKD dari BKN dan selanjutnya menunggu pelaksanaan SKB,” ucapnya.

Masih di tempat yang sama Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, Ir. Sande Dodo MT, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah berkerja keras sehingga seleksi CPNS dengan metode CAT sesi SKD berjalan dengan lancar.

“Dalam pelaksanaan sesi pertama sampai terakhir tes CPNS ini, Alhamdulillah berjalan dengan lancar. Saya berterimakasih kepada semua tim,” ucap Sande.

Sesi akhir pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar CPNS metode CAT ini,  turut dihadiri Kepala Kantor Regional 11 BKN Manado, Dedi Herdi, SH, M.Si., bersama tim, Asisten Administrasi Umum, Sofyan Mokoginta, SH.,  dan Kepala BPKD, Pra Sugiarto Yunus. (Kominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.