Vaksin Covid 19 Tiba Di Bolmong, Sasaran Pertama Tekes Dan Pejabat

Bolmong260 Dilihat

 

KOTAMOBAGU POST, BOLMONG – Vaksin Sinovac Covid-19 akhirnya tiba di kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Rabu (27/1/2021).

Vaksin yang dibawa dari Manado ke Bolmong itu di kawal ketat dari aparat kepolisian bersenjata lengkap.

Vaksin Sinovac itu diterima langsung Asisten Bidang Pemerintahan, Deker Rompas didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmong Erman Paputungan dan Kepala BPBD Sahril Mokoagow.

Vaksin Sinovac berjumlah 2.000 dosis dan akan disimpan di kantor Dinkes Bolmong.

Kepala Dinas Kesehatan Bolmong Erman Paputungan mengungkapkan, jadwal vaksinasi akan dilaksanakan pada Februari mendatang.

“ Sasaran pertama divaksin adalah tenaga kesehatan, serta sejumlah tokoh pemerintahan,” ujarnya.

Dinkes Bolmong juga telah menyiapkan tempat penyimpanan vaksin (Cold chain) di 18 Puskesmas yang tersebar di Bolmong. (*)