Wisata Pantai Batu Pinagut Bolmut Menawarkan Sejuta Keindahan

Bolmut752 Dilihat
KOTAMOBAGUPOST, BOLMUT – Kawasan objek wisata pantai batu pinagut Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) di Desa Boroko Timur Kecamatan Kaidipang menawarkan sejuta keindahan. Lokasinya sangat strategis dan mudah dijangkau oleh wisatawan, karena berdekatan dengan jalan trans Sulawesi.
Apabila ada wisatawan dari Togean yang sedang menuju Bunaken, maka bisa langsung singgah di Pantai Batu Pinagut untuk sekedar beristirahat dan menikmati keindahan yang ditawarkan oleh salah satu objek wisata di Bolmut pantai batu pinagut.
Rian Salah satu pengunjung saat ditemui wartawan Kotamibagupost.com mengatakan dirinya sering mengunjungi kawasan wisata pantai batu pinagut ini karena akses untuk menuju ketempat ini sangat dekat dan mudah dibandingkan dengan tempat-tempat wisata lain yang ada di Bolmut, ujarnya.
Selain mempunyai keindahan pantai dan bebatuannya, dikawasan wisata ini juga menyediakan tempat wisata kuliner dan berbagai macam wahan bermain seperti Banana Boat, mobil-mobilan, taman bermain anak, dan masih banyak lagi fasilitas wisata yang rencananya akan disediakan oleh Pemda Bolmut bersama dengan Dinas terkait yang pastinya dengan harga yang terjangkau.
Tempat ini juga sangat instagrammable untuk dijadikan tempat berswafoto bagi para kaum milenial yang ingin mencari spot foto yang keren dan kekinian.
Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2020 Tentang Tarif Retribusi Tempat Rekreasi, Pariwisata, Dan Olahraga, kawasan wisata pantai batu pinagut akan memberlakukan retribusi bagi para pengunjung terhitung mulai tanggal 1 september 2020. (fahrudin)