Dinkes Kotamobagu Masih Tunggu Hasil Test Swab Milik 63 Orang Reaktif Rapid Test

Tim gugus tugas mengumumkan masih menunggu hasil swab dari laboratorium di Manado milik 63 warga Kotamobagu yang reaktif

KOTAMOBAGU POST – Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu masih menunggu hasil pemeriksaan Swab milik 63 warga Kotamobagu yang sebelumnya dinyatakan reaktif versi Rapid Test.

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu, dr Tanty Korompot SKM, dalam konverensi Pers Selasa Malam, (02/06/2020), bertempat diaula Kantor Walikota Kotamobagu.

“Kami masih menunggu hasil swab dari 63 orang yang sudah dikirim untuk pemeriksaan Swab di Manado,” kata Korompot yang juga juru bicara Tim Gugus Tugas Covid 19 Kota Kotamobagu, dalam konverensi pers.

Dikatakan, 63 test swab tersebut meliputi pemeriksaan karyawan supermarket, ASN lingkungan Pemkot Kotamobagu dan rapid test pedagang pasar 23 maret dan pasar serasi. (audie kerap)