Bansos Rastra Berubah Nama Menjadi Bantuan Pangan Non-Tunai

Kotamobagu2039 Dilihat
Bansos Rastra berubah nama menjadi Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT

KOTAMOBAGU POST – Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Bansos Rastra) kini telah berganti nama menjadi BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai, sesuai  pembahasan dalam rapat kordinasi melalui Nota Dinas Direktur Jenderal Penanganan Fakir Miskin Nomor 2911/4.1/ND/HK.01/08/2018. Tanggal 23 Agustus 2018,

Hal ini dibenarkan oleh Kepala Dinas Sosial Sarida Mokoginta kepada wartawan terkait sosialiasi penyaluran Bansos Rastra di Kota Kotamobagu yang telah berganti nama menjadi BPNT.

Kadis Sosial didampingi Kabid Sosial, Roi Paputungan mengatakan, pergantian nama tersebut ikut dibahas dalam rapat kordinasi yang akan digelar oleh Direktorat Jenderal Penanganan Fakir Miskin (PFM) Kementerian Sosial, berlangsung 25-28 September 2018.

Menurutnya, Bansos Rasta Tahun 2018 akan dilalihkan menjadi BPNT, mulai posisi Oktober  tahun 2018, atau penyaluran BNPT pada tahap IV hingga masuk pada posisi November 2018, nanti.

“Kami berharap, pemerintah desa dan kelurahan serta masyarakat penerima manfaat bisa segera tersosialisasikan tentang pergantian penyebutan Bansos Rastra menjadi Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT,” kata Paputungan, via seluler menjawab pertanyaan wartawan. (audy kerap/kifli koto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.