Topografi Kota Kotamobagu Miliki Potensi Usaha Peternakan Bebek  

Kotamobagu961 Dilihat
Kawasan Kotamobagu miliki potensi bagi peternakan bebek

KOTAMOBAGU POST – Kawasan Kota Kotamobagu yang dipekirakan yang dikenal mayoritas pekarangan penduduk memiliki kolam air, rupanya menjadi potensi besar bagi produksi peternakan bebek atau ternak itik.

Terkait dengan hal tersebut, Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Kotamobagu memberikan perhatian serius untuk mendorong agar produksi daging bebek terus dikembangkan.

Merealisasikan hal tersebut, menurut Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan, Muljadi Soeratinojo, pihanyak sudah mempersiapkan menyalurkan bibit itik atau bebek, kepada tiga kelompok tani di Kota Kotamobagu.

“Bantuan bibit anak itik sudah siap disalurkan kepada kelompok peternak. Bantuan ini kami harapkan dapat merangsang warga untuk beternak itik dan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat,” kata Kadis Muljadi Soeratinojo.

Menurutnya, pihak Dinas Peternakan telah menyiapkan 1.650 bibit itik untuk tiga kelompok peternak yang tersebar di Kota Kotamobagu dengan pembagian bantuan masing-masing sebanyak 550 itik. (tim kpc/uci)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.